JIKA ADA PENGAJAR

*Pelajaran 1 sampai 4 diatur secara berbeda

BAHAGIAN A: Teks Bacaan
Kosa kata baru

Setiap pelajaran mengandung kosa kata baru yang dapat dicari artinya di dalam kamus atau diduga artinya dari konteks di dalam teks atau percakapan. Jika kata tersebut dicari artinya melalui kamus, maka para pelajar hendaknya menguasai pengucapan setiap kata tersebut sebelum memanfaatkannya. Jika tidak demikian, maka dikerjakan pada bagian kedua dari Bagian A setelah semua mendengat kosa kata yang baru.
Pelajar harus dibantu untuk menggunakan kamus mereka. Ketrampilan menggunakan kamus harus menjadi perhatian.
Pada bagian ini, pelajar memperoleh kosa kata baru.

Teks Bacaan (Modul 1)
Pelajar mendengarkan teks dan membacanya dalam hati. Buatlah pertanyaan untuk menetahui seberapa jauh mereka telah mengerti. Biarkan mereka membaca untuk kedua kali. Guru yang mengetahui bahasa asli pelajar seyogyanya meminta siswa untuk menterjemahkan isi umum dari tiap paragraph.
Pada bagian ini pelajar mempelajari bagaimana kosa kata baru tersebut digunakan.

Teks Bacaan (Modul 2, 3 dan 4)
Pelajar membaca teks satu kali dengan keras ataupun dalam hati. Guru memberikan pertanyaan umum untuk menguji sejauh mana teks telah dipahami. Pelajar kemudian membaca dengan keras, alenia demi alenia. Guru harus memacu pelajar untuk “berfikir” dalam bahasa Inggris. Guru sebaiknya memberikan penjelasan hanya dalam bahasa Inggris. Penterjemahan jika diperlukan hanya diberikan secara terbatas pada kata-kata atau frase saja.
Pada bagian ini, pelajar mempelajari bagaimana kosa kata baru digunakan.

BAHAGIAN B: Teks pendengaran
Kosa kata baru

Seperti pada Bahagian A

Percakapan
Guru memutar rekaman sementara kelas mendengarkan tanpa melihat teks. Pertanyaan umum dapat diberikan mengenai percakapan tersebut.
Kelas melihat teks percakapan dan mengulasnya bersama guru bagian-bagian yang masih membingungkan.
Pelajar kemudian diatur berpasangan untuk mempraktekkan percakapan. Hal ini dapat diulang berkali-kali sampai lancar betul.
Pada beberapa kasus, pelajar diberi pertanyaan untuk mengingat percakapan dan memperagakannya di depan kelas.
Pada bagian ini, pelajar mempelajari ketrampilan berbicara.

BAHAGIAN C: Latihan pemahaman
Guru membacakan pertanyaan dan pelajar berusaha menjawab dengan lisan tanpa melihat teks, sampai ada jawaban yang benar.
Pelajar kemudian melihat pertanyaan seperti yang ditanyakan oleh guru. Kembali pelajar menjawab dengan lisan. Kali ini pelajar mengacu kepada teks, dan guru mengarahkan agar jawaban benar secara struktur maupun isinya.
Pelajar menulis jawaban atas pertanyaan tersebut (ini dapat juga dijadikan pekerjaan rumah). Guru harus membetulkan jawaban–jawaban yang diberikan (atau memberikan tugas rumah untuk membenarkan sendiri jawaban para pelajar) untuk memperoleh jawaban yang benar secara isi dan struktur kalimatnya.

BAHAGIAN D: Kosa kata baru dan/atau latihan tata kalimat
Pertama-tama, pelajar melatih struktur dan kebahasaan secara lisan dan guru memberikan penjelasan yang diperlukan serta contoh lebih lanjut jika diperlukan. Latihan hendaknya dilanjutkan secara tertulis kemudian diperiksa untuk dibetulkan. Kesulitan-kesulitan umum dapat dibahas dan diperjelas kembali oleh guru sebelum melanjutkan ke pelajaran berikutnya.

BAHAGIAN E: Latihan Mengingat
Delapan atau sepuluh kalimat diberikan sekaligus. Pelajar membacanya. Pastikan bahwa mereka mengerti. Kalimat diberikan satu per satu. Pelajar mengingat dan mengulangi kalimat tesebut.